Kenikir, Tanaman yang Daunnya Dapat Dimakan

tanaman kenikir|sumber: pexels.com


Kenikir adalah tanaman perdu yang digolongkan dalam suku compositae. Tanaman ini memiliki bunganya berwarna-warni. Ada warna jingga, kuning, putih, merah muda, dan campuran merah muda dan putih. 

bunga kenikir| sumber: pexels.com


Kebanyakan tanaman ini tumbuh liar. Namun ada juga orang yang menanam tanaman ini di kebun. Ada pula yang sengaja menanamnya di halaman rumah sebagai tanaman hias lantaran warnanya yang cantik dan bervariasi. Cara membiakan tanaman ini pun terbilang mudah. Cukup dengan menebar biji tanaman ini di tanah atau dengan cara menanam anakan kenikir. 

Selain sebagai tanaman hias. Daun kenikir juga dapat dimakan. Meskipun baunya cukup menyengat, tapi digemari sebagian orang. Umumnya dilalap mentah atau ditumis. Manfaat dari memakan daun kenikir juga sungguh mengejutkan. Dikutip dari Alodokter, ada  4 manfaat daun kenikir yaitu mencegah osteoporosis/kerapuhan tulang (biasanya terjadi pada lansia), mencegah pertumbuhan sel kanker, mencegah diabetes/gula darah, dan menurunkan tekanan darah tinggi. 


Komentar

Posting Komentar

DILARANG SPAM, SEKS, DAN SARA!

Postingan populer dari blog ini

10 Alasan Tidak Menghadiri Ulang Tahun Seseorang dan Solusinya

Cara Menebak Isi Buah Manggis

Cara Mudah Membuka Tutup Botol Listerine Freshburst