Cara Menebak Isi Buah Manggis
Sumber : pexels.com |
Siapa yang tidak kenal dengan buah manggis? Dari tampilannya saja, unik dan menggiurkan. Buah tropis yang berkulit merah keungguan ini memiliki rasa yang manis. Namun jangan salah sangka dulu. Ternyata buah yang satu ini sering salah makan oleh orang yang baru pertama kali melihat dan langsung mencobanya. Mereka mengira buah ini bisa langsung digigit seperti apel, ternyata tidak. Haha. Memang bagi sebagian orang buah ini terasa asing. Jadi, jika ada yang langsung menggigitnya, itu hal yang wajar.
Buah manggis ini, harus dibelah terlebih dahulu, barulah dapat dimakan. Cara membelah buah ini tidak perlu menggunakan pisau. Cukup membelah dengan kedua tanganmu saja.
Sumber : pixabay.com |
Sementara itu, pada bagian bawah buah manggis terdapat bagian kulit yang menonjol berbentuk kelopak bunga. Tahukah apa fungsinya? Nah, fungsi bagian tersebut ialah untuk mengetahui isi buah manggis.
Bagi kamu yang sering makan buah manggis, kamu akan menemukan bahwa isi buah manggis berbeda-beda antara yang satu dengan yang lain. Meskipun berasal dari pohon yang sama. Untuk mengetahui berapa isi di dalamnya, kamu hanya perlu menghitung tonjolan pada bagian bawah kulit luarnya saja. Jumlah tonjolan tersebut sama dengan isi buah manggis di dalamnya. Misalnya, jumlah tonjolan ada 6, berarti isi di dalamnya ada 6 pula.
Komentar
Posting Komentar
DILARANG SPAM, SEKS, DAN SARA!